-
-
-
Wuthering Heights
Rp 109.000
`CS Gramedia Jakarta
`CS Gramedia Surabaya
Buku Original Mizan Group



**Klaim kekurangan dan kerusakan wajib disertai video unboxing paket. Tanpa menyertakan video unboxing, mohon maaf klaim tidak dapat diterima. MEMBELI=SETUJU. Terima kasih**



Spesifikasi Produk:

Format: 13 x 20,5 cm (SC)

Jumlah halaman: 504

Jenis Kertas Isi: Bookpaper 55 gr

Jenis Kertas Sampul: AC 230 gr



“Buku ini telah menginspirasi banyak generasi penulis,

dan akan begitu seterusnya.”

—Penguin Classic



“Catherine, hantuilah diriku! Berubahlah dalam bentuk apa pun yang kau sukai,

lalu rasukilah diriku, biarkan aku jadi gila karenanya!”



Heathcliff tergila-gila pada Catherine Earnshaw semenjak mereka saling mengenal. Hanya Catherine yang dapat membuat pria dingin itu menangis dan tertawa. Namun, Catherine ternyata lebih memilih Edgar Linton, bangsawan kaya yang menjadi saingan Heathcliff selama bertahun-tahun. Semuanya karena kelas sosial Heathcliff yang rendah, yang membuatnya tak pantas bersanding dengan Catherine. Heathcliff bersumpah tidak akan mati sebelum mengobrak-abrik hidup keduanya dan merenggut harta kekayaan mereka; mansion Wuthering Heights termasuk di antaranya.



Dendam membuat Heathcliff menjadi pria tamak, serakah, dan tak berperasaan. Ia bahkan lebih mengerikan dari ular, lebih berbahaya dari binatang liar. Itu semua karena satu hal: cinta. Namun, dapatkah cintanya mengalahkan kegelapannya? Terlebih ketika Catherine tak mungkin bisa dimilikinya lagi.



Wuthering Heights adalah satu-satunya karya Emily Brontë, dan pelopor genre roman baru, dengan atmosfer gelap, namun elegan. Karya yang paling banyak dibicarakan pada era Victoria abad ke-19 ini tak lekang oleh masa, tetap menjadi salah satu kisah klasik terbaik di abad ke-21.



“Emily Bronte mampu memorak-porandakan persepsi kita tentang sifat manusia ....”

—Virginia Woolf, pioner sastra klasik modern abad ke-20,

penulis A Room of One’s Own dan Mrs. Dalloway