Judul: MUHAMMAD SAW. TELADAN SEMPURNA UMAT MANUSIA
Subjudul: Dari Pembentuk Keyakinan ke Pembangun Peradaban
50.000 EKSEMPLAR DI DUNIA
Yasir Qadhi adalah sebuah “brand” tersendiri di jagat siniar global tentang biografi Nabi Muhammad. Betapa tidak? Seri videonya tentang tema ini telah ditonton oleh jutaan pemirsa di seluruh dunia. Hal itu tidak terlalu mengejutkan apabila orang tahu siapa Yasir Qadhi. Beliau adalah ulama ternama dan otoritatif di Amerika Serikat.
Berbekal pengalaman pendidikan di dua peradaban, yakni pendidikan tradisional Islam di Timur Tengah dan dunia akademis modern Barat, Yasir Qadhi menjadi satu di antara sedikit orang yang mampu menggabungkan khazanah keduanya.
Di antara buku biografi Nabi lainnya, buku ini memiliki sumber referensi terlengkap, serta memberikan wawasan yang menyegarkan tentang kehidupan sang Nabi Terakhir. Hasilnya? Buku ini meletakkan teladan kehidupan sang Nabi kepada konteks zaman ini.
“Setiap mengadakan kegiatan tarbiyah yang sangat bergantung pada sirah Nabi,
saya selalu merujuk murid-murid saya kepada karya Syaikh Yasir ini
sebagai sumber utama mereka.”
—Syaikh Abu Eesa, The Vice-Chair of Al-Qalam Sharî‘ah Panel,
Badan Fatwa Utama Inggris
“Sirah ini kaya dengan prinsip dan pelajaran abadi yang sering kali tidak tersampaikan (di sirah lain) karena penerjemahan yang kurang baik. Karya Dr. Yasir ini tidak hanya sangat bermanfaat dalam kebenarannya, tetapi juga menginspirasi pembacanya di seluruh dunia.”
—Imam Dr Omar Suleiman, Presiden Yaqeen Institute
“Dr. Yasir telah melakukan penelitian orisinal, yang merupakan upaya luar biasa.
Sirah ini memaparkan cara yang efektif untuk mengontekstualisasikan
dan memahami latar belakang ketika ayat-ayat Al-Qur’an diturunkan.”
—Syaikh Dr. Akram Nadwi, Profesor di University of Oxford